Al-fiqh http://glorespublication.org/index.php/al-fiqh <p>The studies on Islam is never out of date. New thoughts on the repertoire of knowledge in Islam are urgently needed and are still open to conduct. In response to increasingly dynamic facts and trends in Islamic studies, we present the Islamic study journal <strong>AL-FIQH: Journal of Islamic Studies</strong> published by CV Global Research Publication, a publisher that dedicates to disseminating the results of studies and research in various scientific fields. <strong>AL-FIQH: Journal of Islamic Studies is</strong> a scientific journal that focuses on publications in the fields of Islamic studies such as Islamic law, sharia economics, Islamic education, sharia accounting, Islamic astronomy, Islamic history and culture, da'wah science, the science of interpretation and hadith, Islamic Philosophy, and other Islamic studies. <strong>AL-FIQH: Journal of Islamic Studies </strong>publishes three times a year in April, August and December. The language of the article used is in Bahasa Indonesian and English.</p> CV Global Research Publication en-US Al-fiqh 2986-6014 Manajemen Penyiaran Radio Arrisalah dalam Meningkatkan Minat Pendengar pada Era New Media http://glorespublication.org/index.php/al-fiqh/article/view/525 <p>Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui dan mendeskripsikan tentang Manajemen radio Arrisalah dalam mempertahankan minat pendengar di era New Media. Metode penelitian yang peneliti lakukan dalam penelitian ini ialah dengan metode penelitian kualitatif. Di dalam penelitian ini sumber primer diperoleh dari hasil wawancara kepada Direktur Radio, produser radio, dan kepada editor radio. Sedangkan sumber sekunder berasal dari perpustakaan dan beberapa orang dari pendengar. Analisis data melalu tahapan reduksi, penyajian, dan verifikasi/penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian, diperoleh bahwa manajemen penyiaran radio arrisalah dalam meningkatkan minat pendengar di era new media telah menerapkan empat fungsi manajemen dengan baik yaitu fungsi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan.</p> Rafli Ibrahim Copyright (c) 2024 Rafli Ibrahim https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-05-31 2024-05-31 2 2 80 88 10.59996/al-fiqh.v2i2.525 Pengaruh Organisasi IRFISA (Ikatan Remaja Fii Sabilillah) Desa Binjai Baru Kecamatan Talawi Kabupaten Batubara Provinsi Sumatera Utara terhadap Motivasi Salat Berjama’ah Remaja http://glorespublication.org/index.php/al-fiqh/article/view/532 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh organisasi IRFISA terhadap motivasi salat berjama’ah remaja. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 30 orang dengan menggunakan sampel penelitian ini adalah seluruh anggota remaja IRFISA yang berjumlah 30 orang. Teknik pengumpulan sampel melalui totality sampling. Pengumpulan data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 30 responden. Metode statistik menggunakan rumus Spearman. Untuk memudahkan analisis, menggunakan aplikasi SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh signifikan antara organisasi IRFISA desa Binjai Baru kecamatan Talawi kabupaten Batubara provinsi Sumatera Utara terhadap motivasi salat berjama’ah remaja. Nilai koefisien dalam penelitian sebesar -0,204, sehingga dapat disimpulkan bahwa Ho diterima dan Ha ditolak, artinya tidak ada hubungan antara organisasi IRFISA dengan Motivasi Salat Berjama’ah remaja.</p> Muhammad Ikhwan Mustaqim Copyright (c) 2024 Muhammad Ikhwan Mustaqim https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-06-14 2024-06-14 2 2 89 104 10.59996/al-fiqh.v2i2.532 Analisis Konten Youtube Mukbang dalam Channel Tanboy Kun menurut Adab Makan Islam http://glorespublication.org/index.php/al-fiqh/article/view/533 <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji bagaimana konten atau isi pesan dalam video Mukbang tanboy kun dalam pandangan tata cara dan adab makan dalam ajaran agama Islam, terkait Analisis pesan dakwah. Dalam penelitian ini, digunakan jenis penelitian kualitatif melalui pendekatan deskriptif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data observasi dan studi pustaka. Berdasarkan penelitian yang dilakukan dengan mengamati video mukbang dan mengkajinya ditemukan banyak sekali hal yang tidak sesuai dengan adab makan dalam sudut pandang ajaran Agama Islam, seperti makan dengan porsi berlebihan, tanpa sengaja sang pelaku Mukbang riya. Dalam penelitian ini juga ditemukan adanya pelaku Mukbang yang memakan makanan yang sangat ekstrem seperti makanan junkfood pedas yang tidak sesuai dengan tata cara makan dalam ajaran Agama Islam. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa Mukbang merupakan tayangan yang tidak baik untuk dijadikan sebagai tontonan dalam segi edukasi karena minim mengajarkan mengenai Akhlak terkhusus dalam Adab makan. Namun, jika ditinjau dari sisi hiburan tayangan Mukbang merupakan tayangan yang menghibur sekaligus unik.</p> Muhammad Anggi Aman Hadisahata Hasibuan Copyright (c) 2024 Muhammad Anggi Aman Hadisahata Hasibuan https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-03 2024-07-03 2 2 105 118 10.59996/al-fiqh.v2i2.533 Strategi Dakwah Ustadz Amzad dalam Menyebarkan Dakwah di Desa Cempedak Lobang Kecamatan Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai http://glorespublication.org/index.php/al-fiqh/article/view/543 <p>Di Desa Cempedak Lobang, Kecamatan Sei Rampah Serdang Bedagai, ada salah seorang da’i bernama Ustadz Amzad yang memiliki karisma dan pengaruh yang cukup kuat dalam penyebaran ajaran-ajaran Islam. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji stratgei dakwah Ustadz Amzad dalam menyebarkan ajaran Islam di Desa Cempedak Lobang Kecamatan Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai. Penelitian ini ialah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber Data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Diantara strategi dakwah ustadz Amzad Abu Fatih yang telah peneliti dapatkan adalah memotivasi agar para jama’ah atau masyarakat terus belajar, menghormati pendapat orang lain, menunjukkan akhlak mulia dan budi pekerti yang luhur, menyampaikan al-quran dan hadits ketika sedang berdakwah, dan bersabar ketika mendapatkan cemoohan dari masyarakat, tidak membalas keburukan.</p> Habib Fatahillah Robbani Copyright (c) 2024 Habib Fatahillah Robbani https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-06 2024-07-06 2 2 119 126 10.59996/al-fiqh.v2i2.543 Etika Politik Islam Nabi Muhammad Periode Madinah dalam Konteks Perpolitikan Indonesia http://glorespublication.org/index.php/al-fiqh/article/view/553 <p>Penelitian ini dilakukan dengan latar belakang pentingnya internalisasi nilai-nilai etika politik Islam dalam menghadapi kekacauan politik Indonesia pasca Pemilu 2024, yang diharapkan dapat menciptakan aktivitas politik yang adil, bersih, dan sopan serta menjaga persatuan dan keharmonisan bangsa. Tujuan dari penelitian ini adalah mengeksplorasi nilai-nilai etika politik Nabi Muhammad SAW pada periode Madinah dan relevansinya dalam konteks politik nasional Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif-deskriptif dengan pendekatan sejarah, yang mengintegrasikan kajian Al-Qur’an dan sains humaniora, menggunakan teknik pengumpulan data kepustakaan dan analisis data dengan model content analysis serta hermeneutik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai-nilai etika politik Nabi Muhammad SAW, seperti Ukhuwah Islamiah, persatuan, musyawarah, at-Ta’awun, dan keadilan, relevan dalam menciptakan kehidupan politik yang demokratis dan sehat di Indonesia.</p> Muh. Zaifullah Syahrul Syahrul Kurniati Kurniati Copyright (c) 2024 Muh. Zaifullah, Syahrul Syahrul, Kurniati Kurniati https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-23 2024-07-23 2 2 127 140 10.59996/al-fiqh.v2i2.553